Bantul (MTsN 8 Bantul) – Sebanyak 2 guru Bahasa Indonesia MTsN 8 Bantul yakni Drs.H.Syamsul Ma’arif dan Widadi, S.Pd. bertolak ke Silancur High Land, Magelang, Jawa Tengah, Selasa (14/02/2023) untuk mengikuti kegiatan character building. Kegiatan diselenggarakan oleh Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Indonesia Kabupaten Bantul diikuti 31 guru Bahasa Indonesia dari MTs negeri dan swasta. Kegiatan merupakan salah satu program yang telah direncanakan MGMP pada semester genap tahun pelajaran 2022/2023 dengan pemateri Drs. Rusmantara.
Seluruh guru peserta berangkat dari rumah masing – masing menuju titik kumpul pemberangkatan di Omah Jejer Pleret pukul 07.00. Rombongan berangkat menggunakan armada bus menuju ke lokasi sejauh sekitar 80 km yang terkenal memiliki pemandangan indah, udara sejuk, dan aneka tanaman sayuran. Di lokasi kegiatan, peserta menyusun sebuah tulisan seperti teks deskripsi, pantun, dan puisi. Syamsul dan Widadi menyampaikan melalui kegiatan character building dan refreshing ini, mereka menjadi lebih bersemangat untuk mengembangkan kualitas pembelajaran di kelas.
Di tempat terpisah Kepala MTsN 8 Bantul H Sugiyono, S.Pd berpesan agar seluruh guru yang ada di madrasah yang dipimpinnya harus selalu aktif mengikuti kegiatan MGMP karena dapat menjadi ajang saling tukar informasi dan ilmu. “Kami berharap semua guru terus meningkatkan profesionalitas masing – masing melalui kegiatan MGMP karena dapat menjadi salah satu akses pertukaran ilmu dan informasi” tandas Sugiyono. Sementara Syamsul merasa senang dan antusias selama mengikuti kegiatan dan membuahkan karya tulis berupa pantun denga judul Ayunan (jkp).